Senin, 27 Mei 2013

Apa Itu Wireless Repeater & Apa Bedanya Dengan Wireless Range Extender ?

Di dalam dunia jaringan komputer wireless, selain router dan access point ada juga yang disebut dengan wireless repeater. Nah buat anda yang belum tahu apa itu wireless repeater, wireless repeater itu adalah sebuah perangkat jaringan yang berfungsi untuk memperkuat sinyal yang keluar dari router atau access point. Jadi jika sinyal yang keluar dari router atau access point dirasakan kurang kuat di suatu area di dalam rumah atau gedung kantor anda dikarenakan jaraknya atau banyaknya hal-hal yang mengganggu kualitas sinyal, anda bisa menggunakan wireless repeater ini untuk memperkuat sinyalnya.

Rabu, 15 Mei 2013

Perbedaan Memory DDR, DDR2 & DDR3 Secara Fisik

Masih tentang memory komputer, setelah pada artikel sebelumnya saya membahas tentang perbedaan fisik modul memory DIMM dan SO-DIMM, di artikel ini saya akan membahas tentang perbedaan fisik antara memory DDR, DDR2 dan DDR3. Mengetahui jenis memory DDR apa yang didukung oleh motherboard komputer anda sebelum anda pergi ke toko dan membeli memory nya itu sangat penting, karena tidak seperti SATA pada harddisk yang bisa mendukung versi di atasnya dan di bawahnya, pada memory jika anda salah membeli jenis memory nya maka memory tersebut tidak bisa anda pasang ke slot memory yang ada di motherboard anda, kenapa ? karena bentuk fisiknya saja sudah berbeda, seperti yang bisa anda lihat pada contoh perbandingan bentuk fisik memory DDR, DDR2 dan DDR3 jenis DIMM pada gambar di bawah ini yang saya ambil dari halaman situs Wikipedia:

Perbedaan DIMM & SO-DIMM Dalam Memory Komputer

DIMM (Dual In-line Memory Module) adalah sebuah modul memory yang mengganti teknologi pendahulunya yaitu SIMM (Single In-line Memory Modules). Sedangkan SO-DIMM adalah versi mini dari DIMM, jika modul memory DIMM biasa digunakan pada komputer desktop dan server, nah kalau SO-DIMM ini biasa digunakan pada perangkat komputer mini seperti laptop. Perbedaan antara DIMM dan SO-DIMM bisa dengan jelas kita lihat dari penampilan fisiknya, modul memory DIMM ukurannya jauh lebih panjang dibandingkan SO-DIMM, SO-DIMM ini ukuran panjangnya kurang lebih hanya setengahnya DIMM seperti yang bisa anda lihat pada contoh gambar di bawah ini (DIMM sebelah atas, SO-DIMM sebelah bawah).

Sabtu, 11 Mei 2013

Garis-Garis Horizontal Pada Monitor LED LG FLATRON E2250V Saya Hilang

Pada hari Kamis yang lalu tanggal 2 Mei 2013 pada monitor LED LG FLATRON E2250V saya tiba-tiba muncul banyak sekali garis-garis horizontal dengan bagian lain (yang tidak bergaris) berwarna hitam, nah, pada hari Kamis sore kemarin tanggal 9 Mei 2013 setelah monitor nya tidak saya gunakan selama kurang lebih 1 minggu, saya iseng-iseng mencoba menyalakan lagi monitor saya tersebut dan ajaibnya garis-garis horizontal tersebut hilang! alhamdulillah :) Hal yang sempat saya lakukan sebelum menyalakan monitor saya adalah memindahkan kabel power-nya yang tadinya saya colokkan ke stabilizer sekarang jadi langsung saya colokkan ke terminal listrik, kabel yang menyambung ke adaptor nya pun sempat saya lepas lalu saya sambungkan lagi, berikut ini saya sempat memfoto monitornya, garis-garis horizontalnya hilang tapi garis vertikalnya masih tetap ada.

Jumat, 10 Mei 2013

Cara Melepas Baterai Netbook ASUS 1015PEM & Memasangkannya Kembali

Buat anda pemilik netbook ASUS 1015PEM yang ingin melepas baterai netbook anda tapi tidak tahu caranya, di artikel ini akan saya ajarkan bagaimana caranya. Walaupun tutorial ini spesifik untuk netbook ASUS 1015PEM, tapi tidak menutup kemungkinan bisa diaplikasikan pada netbook model lainnya atau juga laptop, perhatikan saja apakah di dekat baterai nya ada dua tombol geser di sebelah kanan dan kiri ? jika iya maka cara melepas baterai nya saya rasa kurang lebih sama saja, berikut cara melepas baterai nya:

Rabu, 08 Mei 2013

Fungsi Tombol FN Pada Keyboard Laptop & Bagaimana Cara Menggunakannya

Buat anda yang baru membeli laptop atau baru belajar menggunakan laptop, anda mungkin bingung dengan tombol bertuliskan Fn di keyboard laptop anda tersebut, kok ketika ditekan tidak terjadi apa-apa, apa sih sebenarnya fungsi tombol Fn tersebut dan bagaimana cara menggunakannya ? Tombol Fn tersebut fungsinya seperti tombol Shift, jadi fungsinya adalah untuk mengaktifkan fungsi lain dari sebuah tombol yang memiliki fungsi ganda. Tombol Fn ini biasanya diperuntukkan untuk dikombinasikan dengan tombol F1, F2, F3 dan seterusnya, pada tombol-tombol F di laptop biasanya ada gambar kecil yang menandakan fungsi lain dari tombol F tersebut, sebagai contoh, pada netbook ASUS 1015PEM saya seperti yang bisa anda lihat pada gambar di bawah ini, jika saya tekan dan tahan tombol Fn lalu saya tekan tombol F5 maka layar monitor netbook saya akan meredup intensitas cahayanya, sebaliknya jika saya tekan dan tahan tombol Fn lalu saya tekan tombol F6 maka intensitas cahaya layar netbook saya akan semakin terang, jadi pada netbook saya tersebut fungsi tombol F5 dan F6 jika dikombinasikan dengan tombol Fn adalah untuk mengatur tingkat brightness layar netbook.

Kamis, 02 Mei 2013

Monitor LED LG FLATRON E2250V Dipenuhi Garis Horizontal Putih & Hijau

Pada tanggal 8 Januari 2013 yang lalu saya pernah menulis tentang munculnya sebuah garis vertikal kuning pada monitor LED LG FLATRON E2250V yang saya miliki, nah pagi ini hari Kamis tanggal 2 Mei 2013 akhirnya monitor LED saya tersebut benar-benar tidak bisa saya gunakan lagi karena tampilannya tiba-tiba berubah menjadi gelap dan muncul garis-garis horizontal dengan dominasi warna putih dan hijau yang menutupi lebih dari separuh tampilan layar seperti yang bisa anda lihat pada gambar di bawah ini. Sebagai informasi monitor LED LG FLATRON E2250V ini saya beli sekitar bulan November - Desember 2010 yang lalu, dan saya hampir setiap hari menggunakan monitornya, kalau di rumah dan tidak tidur ya biasanya saya di depan komputer, jadi monitornya sering sekali saya gunakan.

Rabu, 01 Mei 2013

Upgrade CPU Dari Intel Pentium G620 Ke G2120, Tepatkah ?

Saya sebenarnya tidak berencana meng-upgrade komputer saya dalam waktu dekat ini karena performa spesifikasi komputer saat ini pun sudah sangat menunjang aktifitas saya sehari-hari, tapi tadi saya sempat browsing-browsing beberapa model CPU, jadi saya sharing saja apa yang saya temukan. Dari beberapa model CPU yang saya lihat tadi, sepertinya jika suatu saat saya meng-upgrade CPU saya, sepertinya pilihan saya akan jatuh ke Intel Pentium G2120, kenapa ? kalau dibandingkan spesifikasinya dengan CPU yang saya gunakan saat ini yaitu Intel Pentium G620, Intel Pentium G2120 ini clockspeed-nya lebih tinggi 0.5GHz, Max TDP-nya lebih rendah 10 W (lebih hemat energi) dan mendukung kecepatan RAM 1600 MHz, kebetulan RAM yang saya gunakan saat ini adalah Corsair Vengeance CML8GX3M2A1600C9, RAM saya tersebut mendukung kecepatan 1600 MHz, tapi saat ini hanya beroperasi pada kecepatan 1067 MHz saja (dilihat di Linux Mint 14 menggunakan perintah sudo dmidecode --type 17) karena CPU Intel Pentium G620 saya hanya mendukung kecepatan RAM 1066 MHz.

Perbedaan CPU (Processor) Tray & Box

Jika anda pergi ke sebuah toko komputer untuk membeli CPU (Central Processing Unit) atau kalau di Indonesia lebih umum disebut processor, biasanya ada beberapa model CPU yang dijual dalam 2 pilihan kemasan yaitu tray dan box, nah apa sih perbedaan antara CPU tray dan box tersebut ? Perbedaan pertama tentunya bisa dilihat dari fisik kemasannya, CPU tray kemasannya hanya berupa plastik saja, sedangkan CPU box dijual dengan dus yang tersegel, saya sendiri seingat saya belum pernah membeli CPU yang tray jadi tidak tahu apakah CPU yang tray itu kemasan plastiknya disegel juga atau tidak.