Saya rasa banyak orang di dunia ini yang suka dengan musik, dulu saya juga termasuk salah satu penikmatnya, tapi sekarang sih untuk suatu alasan tertentu saya sudah tidak begitu suka dan peduli lagi dengan yang namanya musik. Nah berhubungan dengan musik, ada satu hal yang ingin saya tulis di artikel ini yaitu berkaitan dengan etika memutar musik dalam kehidupan bertetangga. Salah satu hal yang harus anda waspadai jika memutar musik di rumah anda yaitu volume bass-nya, mungkin jika anda berada dekat dengan speaker-nya anda tidak merasa suara bass-nya begitu keras, tapi suara bass ini bisa terdengar hingga jarak yang cukup jauh, jadi tetangga-tetangga kita yang jaraknya cukup jauh tidak bisa mendengar suara musik yang anda putar secara kesuluruhan tapi mereka bisa mendengar suara bass-nya, dan hal ini cukup mengganggu loh, rasanya seperti cenat-cenut di kepala.
Solusi untuk mengatasi masalah yang saya tulis di atas adalah dengan cara membeli sebuah headphone, anda bisa mendengarkan musik dengan suara sekeras apapun tanpa mengganggu orang-orang di sekitar anda. Ingat! tidak semua orang suka dengan musik dan lagu yang anda putar, jangan egois! hormati hak tetangga anda untuk hidup tenang.
saya sangat setuju dengan artikel ini, jangan egois, nanti ada balasannya.
BalasHapusKaya tetangga saya sekarang pagi udah nyala musik dangdut kenceng lgi volumenya. Menjelang magrib nyetel lagi. Saya ga berani negor karna saya pedatang. Kadang saking keselnya saya suka banting pintu rumah. Mudah2 sound systemnya rusak
BalasHapus